Darurat Striker, Madrid Disarankan Segera Rekrut Harry Kane - Berita Sepakbola

Breaking

Breaking News

Study abroad in Spain

Dec 30, 2019

Darurat Striker, Madrid Disarankan Segera Rekrut Harry Kane


Informasi Sepakbola - Real Madrid sangat jelas sekali mempunyai masalah pada lini serangnya. Permasalahan tersebut makin terasa saat mereka kembali meraih hasil imbang tanpa gol kontra Athletic Bilbao di pekan ke-18 LaLiga akhir pekan kemarin.

Klub yang bermarkas di Santiago Bernabeu itu sejauh ini memang masih kesulitan mendapatkan suksesor yang sepadan dengan Cristiano Ronaldo. Jika merujuk pada performa Karim Benzema, Luka Jovic dan Eden Hazard, Madrid sepertinya diharapkan bisa tetap mendatangkan penyerang baru di bursa Januari nanti.

Hazard dan Jovic sendiri merupakan mesin gol di klubnya masing-masing. Namun, sejauh ini keduanya gagal memenuhi ekspektasi tinggi para Madridista yang menginginkan dirinya bisa mengisi lubang yang ditinggalkan Ronaldo. Dari 13 penampilann musim ini, baik Hazard maupun Jovic sama-sama baru sekali menyumbangkan gol.

Kondisi ini lantas membuat legenda Madrid, Hugo Sanchez cukup prihatin. Dan menjelang bursa paruh musim dibuka Januari 2020 nanti, Sanchez menyarankan Madrid untuk segera mendatangkan Harry Kane. Menurutnya, penyerang Tottenham Hotspurs tersebut adalah jaminan mutu di lini depan.

"Saya berpendapat bahwa Madrid harus punya dua pemain nomor 9 yang kuat, Saya pribadi sudah lama memperhatikan Harry Kane. Jika saya adalah presiden Madrid, saya akan mengontraknya meski nilainya mencapai 200 juta euro." tegas Sanchez kepada Marca.

"Saat Madrid mendatangkan Cristiano Ronaldo, mereka juga menghabiskan banyak uang, tapi lihat apa yang bisa dia berikan ke klub. Sejak Ronaldo pergi, Karim Benzema belum memenuhi peran itu. Hazard dan Jovic, saya tidak bilang mereka pemain yang buruk, tapi Madrid saat imi butuh penyerang terbaik, dan saya pikir Kane orang yang tepat." sambungnya.

"Hal yang paling sulit dilakukan dalam sepakbola adalah mencetak gol. Anda bisa menghabiskan 300 juta euro tuk merekrut enam sampai tujuh pemain, tapi buat apa jika tidak ada jaminan gol. Itulah kenapa saya menyarankan Madrid menghabiskan 200 juta euro tuk pemain nomor 9 seperti Kane. Buat saya, dia adalah jaminan gol." tutur Sanchez.